Suryadi Lantik Pengurus Paskibra di Kecamatan Pesisir Tengah dan Krui Selatan

Indonesiainvestigasi.com

Pesisir Barat, Lampung – Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Suryadi, S.IP., M.M., melantik 60 pengurus Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Pesisir Tengah dan Krui Selatan. Pelantikan dilaksanakan di GSG SMAN 1 Krui Kecamatan Pesisir Tengah pada Kamis (28/12/2023), sebagaimana diinformasikan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfotiksan), Suryadi, S.IP., M.M.

Suryadi menyampaikan harapannya agar pelantikan Pengurus Paskibra tidak hanya menjadi seremonial semata. Beliau menekankan pentingnya keberadaan organisasi Paskibra sebagai wadah untuk meningkatkan wawasan dan informasi.

Bacaan Lainnya

“PPI Pesibar berharap Pengurus Paskibra tidak hanya sebagai petugas pengibar bendera yang tugasnya selesai tanpa dampak lebih lanjut. Organisasi ini diharapkan menjadi tempat untuk berkomunikasi, berkoordinasi, dan berkontribusi pada pemerintahan tingkat pekon, kecamatan, hingga kabupaten,” kata Ketua PPI, Suryadi.

Selain itu, Suryadi mengingatkan bahwa organisasi ini juga seharusnya menjadi wadah peningkatan pengetahuan, mempererat silaturahmi, dan meningkatkan persaudaraan antara sesama pengurus dan anggota.

“Saya ingin menegaskan bahwa kami siap memberikan pembinaan terhadap Pengurus Paskibra terkait tugas dan fungsi mereka. Jangan ragu untuk berkoordinasi, PPI Pesibar siap memberikan dukungan terbaik demi kemajuan bersama,” tambahnya.

(Irfan Fajri – Kominfo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *