Indonesia Investigasi
BIREUEN — Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) kembali mengukuhkan ratusan sarjana dan magister dalam Rapat Senat Terbuka Wisuda 2025, Sabtu (22/11/2025). Acara megah yang berlangsung di Kampus UNIKI, Blang Bladeh, Jeumpa, Kabupaten Bireuen itu menjadi momentum bersejarah bagi 839 lulusan dari berbagai fakultas.
Prosesi dimulai pukul 09.00 WIB, dihadiri sejumlah pejabat penting di Aceh dan Kabupaten Bireuen. Hadir Bupati Bireuen H. Mukhlis, ST, Sekda Aceh Muhammad Nasir, S.IP., MPA, Kajari Bireuen Yarnes SH., MH, Dandim 0111/Bireuen Letkol Arh Luthfi Novriadi, S.E., S.Sos., M.Han., MSC, Ketua PN Bireuen Raden Eka Pramanca Cahyo Nugroho, S.H., M.H., Kepala LLDIKTI Wilayah XIII Aceh Dr. Ir. Rizal Munadi, MM., MT, serta para dekan, dosen, dan tamu undangan lainnya.
Dalam pidato ilmiahnya, Rektor UNIKI Dr. Zainuddin Iba, SE., MM menyampaikan pesan menyentuh bagi para wisudawan. Ia menegaskan bahwa perjalanan panjang untuk meraih gelar sarjana dan magister bukanlah proses mudah.
“Banyak di antara kalian harus berulang kali memperbaiki skripsi, menunggu jadwal ujian yang lama, dan menghadapi kritik dosen pembimbing. Tapi semua itu membentuk kalian menjadi lebih kuat dan bijak,” ujarnya.
Rektor juga mengajak lulusan untuk terus bermimpi besar dan mengenali potensi diri.
“Tanya diri kalian, siapa aku? Apa kekuatanku? Apa peluang yang harus kuambil? Jangan pernah berhenti bermimpi, karena mimpi adalah awal dari keberhasilan.”
Ketua Pembina Yayasan UNIKI, Dr. H. Amiruddin Idris, SE., M.Si, menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh sivitas akademika serta kebanggaannya kepada para lulusan.
Dalam sambutannya, beliau menegaskan bahwa UNIKI terus berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan, mencetak generasi unggul, dan membangun kontribusi nyata bagi bangsa.
“Wisuda ini bukan sekadar seremoni, tetapi momentum penting untuk menyiapkan generasi cerdas, berakhlak, dan berdaya saing tinggi. UNIKI akan terus menguatkan diri sebagai pusat pengembangan ilmu dan karakter. Kami bangga kepada seluruh lulusan hari ini, masa depan daerah dan bangsa ada di tangan kalian.”
Bupati Bireuen H. Mukhlis, ST dalam sambutannya menegaskan bahwa wisuda bukanlah akhir, melainkan pintu awal memasuki dunia nyata yang penuh tantangan dan kesempatan.
“Ilmu yang kalian peroleh tidak boleh berhenti menjadi pengetahuan. Gunakan untuk membangun diri, keluarga, dan masyarakat. Kabupaten Bireuen membutuhkan kontribusi generasi intelektual muda seperti kalian,” tegasnya.
Ia juga mengajak alumni UNIKI untuk bersinergi dengan pemerintah daerah.
“Kami membuka ruang kolaborasi seluas-luasnya bagi seluruh alumni UNIKI. Mari bersama mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bireuen.”
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Aceh, dan Mars UNIKI, dilanjutkan laporan Wakil Rektor I mengenai jumlah lulusan.
Prosesi wisuda semakin khidmat dengan pembacaan ikrar sarjana, doa bersama, serta penyerahan ijazah oleh rektor yang didampingi para dekan.
Ketua Senat UNIKI secara resmi menutup Rapat Senat Terbuka pada pukul 12.00 WIB.
Jumlah lulusan tahun ini terdiri dari:
– Laki-laki: 526 orang
– Perempuan: 313 orang
1. FEB
– Magister Manajemen: 80
– S1 Manajemen: 264
– S1 Akuntansi: 104
2. FKOM: 220
3. Fakultas Hukum: 46
4. Fakultas Sains Pertanian & Peternakan: 33
5. FKIP: 92
Sementara itu, Lulusan terbaik tahun ini mencapai 90 orang, berasal dari berbagai program studi, antara lain:
Magister Manajemen (20),
S1 Akuntansi (11),
S1 Manajemen (18),
S1 Pendidikan Jasmani (18),
S1 Ilmu Pertanian (12),
S1 Peternakan (7),
S1 Hukum (3),
S1 Informatika (1).
Prosesi wisuda UNIKI 2025 tidak hanya menghadirkan kemegahan, tetapi juga menjadi bukti keseriusan UNIKI dalam melahirkan sumber daya manusia yang siap berkompetisi. Semangat para lulusan dan pesan para pemimpin daerah menjadi modal penting bagi mereka untuk memasuki masa depan dengan percaya diri.
Teuku Fajar Al-Farisyi








