Tim Rescue Ormas Probojoyo Lakukan Penyisiran Korban Tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan

Indonesiainvestigasi.com

Pekalongan, Jawa Tengah – Ormas Probojoyo lakukan penyisiran terhadap seorang anak berusia 5 tahun bernama Queen Qonia Karim yang hanyut di sungai Desa Legokclile, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, selama 4 hari terakhir. Minggu (25/04/2024).

Sebelumnya sempat gempar tentang  hilangnya seorang anak yang diduga hanyut di sungai. Tim SAR bersama warga setempat melakukan pencarian intensif, namun hingga saat ini jejak Qonita belum juga ditemukan.

Dalam upaya memperluas pencarian, Organisasi Masyarakat (Ormas) Probojoyo turut serta bergabung dalam tim pencarian anak hanyut tersebut. Anggota Ormas Probojoyo yang telah berpengalaman dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam proses pencarian anak yang hanyut tersebut.

Bacaan Lainnya

Ketua Ormas Probojoyo, Gigih Agusta, menyatakan bahwa pihaknya siap bekerja sama dengan tim SAR dan warga setempat untuk memaksimalkan upaya pencarian. “Kami turut prihatin dengan musibah yang menimpa keluarga anak tersebut. Kami berharap dengan bergabungnya Ormas Probojoyo dalam tim pencarian, dapat membantu mempercepat proses pencarian dan penemuan anak yang hanyut,” ujar Gigih.

Semua pihak diharapkan dapat bersatu dalam upaya pencarian ini dan memberikan dukungan moral serta do’a agar anak tersebut segera ditemukan dalam keadaan selamat.

Hingga berita ini ditulis, proses pencarian masih terus dilakukan secara intensif oleh tim gabungan. Semua berharap agar korban dapat segera ditemukan dan dapat kembali kepada keluarganya. Dengan adanya kejadian ini, bisa menjadi pelajaran bagi semua pihak untuk lebih waspada terhadap keselamatan anak-anak, terutama di area sekitar sungai atau tempat berbahaya lainnya.

(Ariyanto)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *