Banjarmasin, Kalimantan Selatan – Organisasi Kemasyarakatan (ORMAS) Laskar Macan Asia (LMA) Kalimantan Selatan, dengan dukungan H. Suripno Sumas, SH, MH, caleg DPRD Kalsel, juga DPW IWO Indonesia Kalsel, menyelenggarakan kegiatan bakti sosial pengobatan alternatif atau tradisional di Jalan Antasan Bondan RT 02 RW 02, Kelurahan Tembus Mantuil, Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, pada Senin (08/01/2024).
Antusiasme warga terlihat dengan padatnya lokasi dan partisipasi dalam kegiatan bakti sosial pengobatan alternatif ini.
Ketua LMA Kalsel, Gt Mona Herliani Faizal, menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini bertujuan untuk memulai tahun baru 2024 dengan semangat baru dan badan yang sehat.
“Warga sangat antusias mengikuti pengobatan alternatif ini untuk berbagai keluhan kesehatan seperti asam urat, syaraf terjepit, dan lain sebagainya,” ucapnya.
Mona menegaskan bahwa kesembuhan berasal dari Sang Pencipta melalui pengobatan alternatif ini.
“Beberapa warga yang sebelumnya tidak dapat berjalan, setelah mengikuti pengobatan alternatif, sudah bisa berjalan dengan sedikit kemajuan. Meskipun belum sempurna, kami anjurkan agar mereka rutin mengikuti pengobatan ini,” jelasnya.
Selain itu, kegiatan ini mendapatkan dukungan dari Calon Legislatif DPRD Prov Kalsel dapil 1 di Kota Banjarmasin dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), H. Suripno Sumas.
“Beliau sangat baik dan mendukung kegiatan sosial seperti ini,” ungkap Mona.
Mona berharap agar H. Suripno Sumas dapat terpilih kembali dan mewakili aspirasi masyarakat.
(Rhn)