PPWI Nasional Jadwalkan Pelaksanaan Sertifikasi Kompetensi Wartawan Pasca Ramadhan 1445 Hijriyah

Indonesiainvestigasi.com

Jakarta – Sekretariat Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Nasional mengumumkan jadwal pelaksanaan sertifikasi kompetensi wartawan (SKW) setelah perayaan Ramadhan 1445 Hijriyah. Menurut siaran pers yang diterima oleh redaksi, pelaksanaan SKW direncanakan pada Sabtu, 20 April 2024, di Hotel Sunlake Waterfront Resort & Convention, Jl. Danau Sunter, Jakarta Utara, DKI Jakarta.

“Wujud respon atas animo dan permintaan pelaksanaan sertifikasi kompetensi wartawan yang tinggi, PPWI mengatur pelaksanaan SKW setelah Idul Fitri,” ungkap Wakil Ketua Umum PPWI, Mung Pujanarko, S.Sos, MIKom.

Untuk mempersiapkan peserta, PPWI akan menyelenggarakan pelatihan jurnalistik secara daring seminggu sebelum pelaksanaan sertifikasi. “PPWI Nasional akan memberikan pelatihan persiapan SKW secara online pada hari Senin, 15 April 2024, tanpa biaya alias gratis,” tambah Mung Pujanarko, yang juga merupakan dosen komunikasi di Universitas Jayabaya.

Bacaan Lainnya

Bagi yang berminat, peserta sertifikasi kompetensi yang dilisensi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dapat mendaftar melalui pesan WhatsApp ke Panitia. Informasi lengkap terkait pendaftaran dapat dilihat di bawah ini.

Informasi Pendaftaran:

Yth. Pengurus dan Anggota PPWI serta rekan wartawan di seluruh Indonesia,

Sebagai respons terhadap antusiasme dan kebutuhan akan sertifikasi kompetensi wartawan, PPWI mengadakan SKW pada:

– Hari/Tanggal: Sabtu, 20 April 2024
– Waktu: 08.00 – 17.00 WIB
– Tempat: Hotel Sunlake Waterfront Resort & Convention, Jl. Danau Sunter, Jakarta Utara, DKI Jakarta
– Target Peserta: 10 orang
– Pelaksana: PPWI bersama Lembaga Sertifikasi Profesi Pers Indonesia di bawah lisensi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP)

Bagi yang tertarik, silakan mendaftarkan diri dengan mengirimkan nama lengkap dan nama media ke Panitia melalui pesan WhatsApp di nomor 085772004248 (Ms. Wina) dan 089622901993 (Ms. Neneng).

(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *