Pengajian Umum Sendang Buah Bersholawat Meriahkan Desa Kalipucang Kulon

Indonesiainvestigasi.com

Welahan, Jepara – Warga Desa Kalipucang Kulon, Kecamatan Welahan, Kabupaten Jepara, dihiasi kehangatan dengan kegiatan ‘Pengajian Umum Sendang Buah Bersholawat’. Acara tersebut diselenggarakan dalam rangka Haul Keluarga besar Bapak H. Sanaji Sendang Buah dan Muqoronah Rojabiyah dan mengundang perhatian besar dari masyarakat sekitar.

Dalam suasana yang penuh kekhusyukan, ribuan jamaah berkumpul di lapangan sepak bola Kwanten, Desa Kalipucang Kulon, untuk merayakan momen yang penuh makna ini.  Ditambah dengan hadirnya Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dan Habib Hasan bin Abdurrohman Al Jufry, bersama dengan tokoh-tokoh agama dan para kyai, semakin menambah semarak acara.

Kapolsek Welahan, AKP Heri Joko Purnomo, S.H., M.H., bersama Danramil Welahan Lettu Inf. Agus Supriyanto, turut memeriahkan kegiatan ini dengan kehadiran mereka. Menurut AKP Heri Joko Purnomo, “Kegiatan ini adalah bentuk kebersamaan dan kekompakan warga dalam menjaga kebersihan dan kerukunan antar umat beragama di wilayah kami,” ungkapnya

Bacaan Lainnya

Para peserta juga tidak hanya berasal dari kalangan dewasa, tetapi juga terlihat keluarga besar Sendang Buah turut hadir untuk mengisi suasana dengan kehangatan kebersamaan.

Dalam sambutannya, perwakilan keluarga besar Sendang Buah menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah turut serta dalam menyukseskan acara tersebut. Mereka juga mengajak semua untuk terus memperbanyak sholawat dan ucapan syukur.

“Diharapkan kegiatan semacam ini dapat menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antar warga dan meningkatkan keimanan serta kebersamaan dalam masyarakat. Semoga kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan sebagai bagian dari budaya keagamaan yang lestari dan memperkaya kehidupan beragama di Jepara,” ungkap perwakilan keluarga.

(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *