Laka Lantas di Jalan Lintas Barat Pekon, Penggawa V Kec. Way Krui Kab. Pesisir Barat

Indonesia Investigasi

Pesisir Barat, Lampung – Pada Jumat, 29 Maret 2024, pukul 16.20 WIB, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan lintas barat Pekon. Penggawa V Kecamatan Way Krui, Kabupaten Pesisir Barat.

Unit Lalulintas Polsek setempat merespons cepat dengan mendatangi lokasi kejadian, mengevakuasi korban, mencari saksi di TKP, dan mengamankan barang bukti.

Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah:
– R6 Fuso Hino Thermoking warna Hijau, Nomor Polisi: W 9212 UP
– R2 Yamaha Mio warna Merah Hitam, Nomor Polisi: B 3750 BYD

Bacaan Lainnya

Identitas Pengemudi R6 Fuso Hino Thermoking warna Hijau, Nomor Polisi: W 9212 UP:
– Nama: GUSWANDI
– Usia: 30 tahun
– Pekerjaan: Pengemudi
– Alamat: Desa Ladang Padayok Kecamatan Jorong Tangah Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Tidak mengalami luka)

Identitas Pengendara R2 Yamaha Mio GT warna Hitam Merah, Nomor Polisi: B 3750 BYD:
– Nama: SURYANA
– Usia: 40 tahun
– Pekerjaan: Buruh Harian Lepas
– Alamat: Pekon Ulu Krui Kecamatan Way Krui Kabupaten Pesisir Barat (Luka Ringan)

Identitas Penumpang R2 Yamaha Mio GT warna Merah Hitam, Nomor Polisi: B 3750 BYD:
– Nama: ASMIAH
– Usia: 75 tahun
– Pekerjaan: Ibu Rumah Tangga
– Alamat: Pekon Ulu Krui Kecamatan Way Krui Kabupaten Pesisir Barat (Meninggal Dunia)

Berdasarkan KRONOLOGI KEJADIAN, kecelakaan bermula saat Ran R6 Hino Thermoking warna Hijau, Nomor Polisi: W 9212 UP, yang dikemudikan oleh GUSWANDI, bergerak dari arah Bengkulu menuju Bandar Lampung. Saat sampai di pertigaan simpang gerbang, R2 Yamaha Mio GT warna Hitam Merah, Nomor Polisi: B 3750 BYD, yang dikendarai oleh SURYANA dan menuju Bandar Lampung dari arah Liwa hendak berobat ke dokter yang berada di pasar Krui. Karena R6 Hino Thermoking warna Hijau mepet di sisi kiri, R2 Yamaha Mio GT warna Merah Hitam terserempet. Akibatnya, penumpang R2 Yamaha Mio GT terjatuh di bawah R6 Fuso Hino dan terlindas roda belakangnya, mengakibatkan korban meninggal dunia. Korban langsung dilarikan ke puskesmas Krui, tetapi sayangnya, korban telah meninggal dunia sebelum sampai di puskesmas tersebut.

(Irfan Fajri)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *