Indonesia Investigasi
ACEH SINGKIL, Sabtu malam minggu tanggal 8 September 2024, sekitar pukul 1.00 wib. telah terjadi rumahwarga kebakaran di Desa Tulaan Kecamatan Gunung Meriah, api dapat dipadamkam pukul 4.00 wib.
“Dampak kerugian akibat kebakaran ini menghanguskan dua(2) rumah warga, salah satunya rumah milik Ujang warga Desa Tulaan Kecamatan Gunung Meriah.
Api pertama kali terlihat dari bagian atap rumah dan dalam waktu singkat, kobaran api menyebar dengan cepat ke seluruh bangunan. masyarakat setempat segera berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, sebelum pemadam kebakaran tiba di lokasi.
Kondisi angin yang cukup kencang membuat api sulit dikendalikan, sehingga kebakaran semakin meluas dan melahap habis sebagian besar rumah tersebut. warga sekitar berusaha menyelamatkan harta benda dari dalam rumah, namun banyak barang yang tidak sempat diselamatkan karena cepatnya penyebaran api.
“Beberapa unit Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Kecamatan Gunung Meriah dikerahkan untuk memadamkan api, setelah berjuang selama beberapa jam akhirnya api berhasil dipadamkan.
Meskipun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, kerugian materi diperkirakan mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. pihak berwenang hingga saat ini masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran, namun dugaan awal mengarah pada korsleting listrik.
Warga sekitar diimbau untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya kebakaran, terutama yang disebabkan oleh instalasi listrik yang tidak sesuai standar atau sudah usang.
Peristiwa kebakaran ini menjadi pengingat bagi kita semua akan pentingnya upaya pencegahan kebakaran, termasuk memastikan instalasi listrik di rumah dalam kondisi aman dan selalu waspada terhadap potensi sumber api.
Tim/RS/Jalaludin Barat