Tasyakuran Penetapan Hari Jadi LSM Harapan Rakyat Indonesia Maju

Indonesiainvestigasi.com

Banjarnegara, Jawa Tengah – Lembaga Swadaya Masyarakat Harapan Indonesia Maju, dikenal sebagai LSM Harimau, menggelar malam tasyakuran dan tirakatan untuk merayakan penetapan Hari Jadi mereka. Acara ini dilangsungkan di Pendopo Ki Ageng Gumelem alias Hasan Besari, Komplek Makam Girilangan Desa Gumelem Wetan Kecamatan Susukan, Banjarnegara pada Selasa (20/2/2024).

Proses penetapan Hari Jadi LSM Harimau dimulai dengan Prosesi Ziarah ke Makam Leluhur Di Kendalisada yang dipimpin oleh Toni Syarifudin Hidayat, Pendiri sekaligus Ketua Umum, dihadiri oleh jajaran Pengurus DPP, DPW, dan perwakilan DPC di Jawa Tengah. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan ziarah di makam Ki Ageng Gumelem yang berlokasi di Komplek Makam Girilangan Desa Gumelem Wetan Kecamatan Susukan, Banjarnegara.

Setelah berziarah, acara dilanjutkan dengan Tasyakuran, yang dipimpin oleh KH Alimudin dari Banyumas. Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum LSM Harimau, pengurus jajaran DPP, DPW, DPD, PAC, anggota di wilayah terdekat, serta tokoh adat masyarakat Desa Setempat.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Widiana Kartika, SE, selaku Sekjen LSM Harimau yang mewakili Ketua Umum, mengingatkan seluruh jajaran pengurus dan anggota untuk tetap semangat, solid, menjaga kondusifitas, dan memiliki tekad kuat untuk berkarya menolong masyarakat yang lemah, tertindas, dan terdzolimi.

Di sela-sela acara, Widiana Kartika, SE, Sekjen LSM Harimau, bersama Ketua DPW Jawa Tengah, Mbah Walet, menyampaikan kepada wartawan bahwa mereka menggelar tasyakuran sekaligus tirakatan dalam rangka penetapan Hari Jadi LSM Harimau yang jatuh pada tanggal 21 Februari 2024. Mereka berharap LSM Harimau dapat diterima oleh masyarakat luas, selalu berkarya, dan melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Acara ditutup dengan makan nasi tumpeng secara bersama-sama dan sesi foto bersama sebagai penutup yang meriah.

(Ratih)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *