Satgas Gakkum Laksanakan Lidik Cegah Street Crime & Aksi Gangster 

Indonesia Investigasi 

 

PEKALONGAN KOTA – Indonesia investigasi. com – Polres Pekalongan Kota, Polda Jateng – Polres Pekalongan Kota melaksanakan giat penyelidikan dalam rangka pencegahan dan pemberantasan street crime maupun aksi gangster di wilayah Kota Pekalongan.

 

Bacaan Lainnya

Kegiatan penyelidikan dilakukan oleh personel satgas gakkum Ops Aman Candi 2025 Polres Pekalongan Kota. Giat dilakukan berupa pemantauan pada akun media sosial seperti Instagram, Facebook ataupun Tik tok. Kegiatan ini dilakukan untuk memonitor para gangster saat live di akun medsos.

 

Selain memantau medsos. Personil satgas gakkum juga turun langsung melakukan undercover dan melaksanakan penggalangan kepada warga masyarakat. Peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam rangka mencegah dan memberantas terjadinya aksi pelaku kejahatan jalanan dan para gangster.

 

Aksi – aksi premanisme berupa pemalakan, pengancaman dan kekerasan serta tawuran dikhawatirkan dapat mengganggu kondusifitas Kota Pekalongan.

 

Satgas gakkum dalam hal ini Sat Reskrim Polres Pekalongan Kota akan terus berupaya melaksanakan penyelidikan maupun penindakan terhadap setiap aksi premanisme khususnya street crime dan aksi gangster di wilayah Kota Pekalongan. Sehingga masyarakat akan merasa aman dan nyaman untuk melaksanakan berbagai aktivitas.

 

Peran serta masyarakat melalui Call Center 110 sangat penting dalam upaya pencegahan dan pemberantasan street crime dan aksi gangster di wilayah Kota Pekalongan

 

(ARIYANTO )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *