Indonesiainvestigasi.com
JAKARTA – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-73, Divisi Humas Polri menggelar media gathering bersama jurnalis yang sehari-hari bertugas di lingkungan Mabes Polri, Sabtu (12/10/2024).
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang akan memuncak pada peringatan HUT Humas Polri pada 30 Oktober mendatang. Sekitar 60 jurnalis dan ratusan anggota Divisi Humas Polri berpartisipasi dalam berbagai perlombaan yang diadakan.
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho, menyampaikan bahwa acara ini merupakan sarana silaturahmi antara Polri dan awak media. Ia menekankan peran penting jurnalis sebagai mitra strategis dalam mendukung tugas Polri, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).
“Jurnalis telah banyak berkolaborasi dengan kami, membantu meningkatkan citra Polri dan menjaga situasi masyarakat tetap kondusif,” ujar Irjen Sandi di sela-sela kegiatan di Kantor Divisi Humas Polri.
Ia juga berharap agar sinergi ini semakin harmonis, demi mewujudkan situasi Kamtibmas yang lebih stabil.
Brigjen Gatot Repli Handoko, Karo Multimedia Divhumas Polri sekaligus penanggung jawab acara, menegaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah memperkuat sinergitas antara Polri dan jurnalis.
“Kami akan terus berkolaborasi dengan media massa, terutama dalam menetralisir isu-isu negatif yang berpotensi mengganggu stabilitas Kamtibmas,” jelasnya.
Selain media gathering, rangkaian perayaan HUT ke-73 Humas Polri juga meliputi kegiatan anjangsana ke para mantan Kadiv Humas Polri, sarasehan bersama para Kadiv Humas terdahulu, bakti sosial berupa donor darah dan santunan anak yatim, Jumat berkah di 73 masjid di Jakarta, serta khataman Al-Quran sebanyak 73 kali.
Redaksi