Barabai, Kalimantan Selatan – Dandim 1002/HST Letkol Inf Fery Perbawa.S.Hub.Int.M.Han memimpin Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran Idul Fitri 1445 H/2024 dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat “KETUPAT INTAN 2024” di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah, di Halaman Mapolres HST, Jalan Ir.P.H.M.Nor no 29 Barabai, Kecamatan Barabai, Kabupaten HST, pada Selasa (09/04/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1002/HST Letkol Inf Fery Perbawa.S.Hub.Int.M.Han, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan yang telah hadir dalam apel kesiapan pengamanan malam takbiran Idul Fitri 1445 H di halaman Mapolres HST, baik dari Kodim 100/HST, Polres HST, Dishub, Satpol PP, dan BPBD. Semua merupakan abdi negara yang siap dan banyak berkorban baik waktu maupun pikiran pada hari ini untuk standby menjaga kelancaran perayaan malam hari raya Idul Fitri.
“Pengorbanan yang kalian lakukan harus dijadikan niat ibadah untuk membantu masyarakat melaksanakan perayaan malam takbiran. Kita menjaga dan berdoa agar suasana di Kota Barabai tetap aman, tentram, dan kondusif.
Laksanakan tugas dengan penuh semangat. Apabila ada permasalahan di lapangan, lakukan koordinasi dengan berbagai instansi sesuai dengan SOP yang berlaku.
“Saya yakin situasi di Hulu Sungai Tengah cukup kondusif, namun kita tetap harus waspada. Kita berharap perayaan hari raya Idul Fitri mulai malam ini sampai besok dapat berjalan lancar. Lalu lintas pun saya kira tidak terlalu padat, masih dalam keadaan normal dengan banyaknya orang yang pulang mudik, berangkat, dan menuju Barabai.
Utamakan faktor keamanan dalam pengamanan malam takbiran. Jadilah hati-hati dan hindari terjadinya korban yang tidak diinginkan. Sekali lagi, saya ucapkan selamat bertugas, tetap semangat, dan selamat hari raya Idul Fitri 1445 H. Minal Aidin Walfaidin, Mohon Maaf Lahir Batin.
“Semoga kegiatan pada malam hari ini hingga besok dapat berjalan aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah.” demikian disampaikannya.
(Pen1002hst/Jumardin)