Polres Kebumen Mengantisipasi Balap Liar di Pantai Tegalretno, 25 Motor dan 1 Mobil Diamankan saat Patroli Gabungan

Indonesiainvestigasi.com

Kebumen, Jawa Tengah – Area sepanjang jalan BUBK Petanahan Kebumen sering menjadi lokasi balap liar, oleh karena itu dilakukan patroli gabungan oleh Polres Kebumen pada Rabu, 13 Maret 2024.

Menurut Kapolres Kebumen AKBP Recky, melalui Kasihumas Polres AKP Heru Sanyoto, kegiatan patroli gabungan dilakukan berdasarkan laporan masyarakat yang merasa resah dengan seringnya jalan kawasan BUBK dijadikan tempat balap liar.

“Dari laporan yang kami terima, kami melakukan patroli di sepanjang jalan kawasan BUBK dan sepanjang pantai di Desa Tegalretno Petanahan. Banyak pemuda yang kami amankan dengan indikasi akan melakukan balap liar,” jelas AKP Heru, Kamis, 14 Maret 2024.

Bacaan Lainnya

Kegiatan patroli gabungan melibatkan Satlantas Polres Kebumen, Satsamapta Polres Kebumen, dan Polsek Petanahan.

Patroli dipimpin oleh Kasat Lantas Polres AKP Koyim Maturrohman, didampingi oleh Plt Kapolsek Petanahan IPTU Purwito, dilakukan menjelang waktu berbuka puasa atau saat sebagian masyarakat sedang ngabuburit.

Patroli dimulai dengan penyisiran sepanjang jalan lingkar selatan-selatan (JLSS), kemudian dilanjutkan di sepanjang jalan dekat BUBK. Hasilnya, Polres Kebumen berhasil mengamankan 25 unit kendaraan bermotor dan 1 unit mobil.

“Kami berhasil mengamankan sejumlah pemuda dengan indikasi akan melakukan balap liar. Terhadap kendaraan bermotor yang kami amankan, kami melakukan penilangan karena tidak memenuhi persyaratan teknis dan laik jalan. Sedangkan untuk para pemuda, kami lakukan pembinaan,” jelas AKP Koyim.

AKP Koyim menambahkan bahwa kegiatan patroli akan dilakukan secara berkala. Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi Undang-Undang Lalu-lintas guna menciptakan keamanan dan keselamatan berlalu-lintas di wilayah Kebumen.

Balap liar tidak hanya melanggar Undang-Undang Lalu-lintas, tetapi juga membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya. Karena itu, kepolisian sedang melaksanakan Operasi Keselamatan 2024 untuk menekan aksi balap liar.

“Aksi balap liar sangat berbahaya dan harus ditindak. Terkadang, kecelakaan fatal dapat terjadi saat balapan di jalan umum,” katanya.

Selain itu, aksi balap liar juga dapat mengganggu ibadah puasa umat muslim. Oleh karena itu, lebih baik mengisi bulan Ramadhan dengan aktivitas yang lebih bermanfaat seperti membaca Al Quran atau memberikan sedekah kepada yang membutuhkan.

(Humas Polres Kebumen/Jumardin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *