Mustafa Hamzah Resmi Dilantik sebagai Keuchik Gampong Geudong-Geudong

Indonesia Investigasi

BIREUEN – Camat Kota Juang, Dolly Mardian, resmi melantik Mustafa Hamzah sebagai Keuchik Gampong Geudong-Geudong untuk masa jabatan 2025–2031. Prosesi pelantikan berlangsung di halaman Masjid Al-Mujahidin, Kamis (20/11/2025).

Pelantikan tersebut turut dihadiri unsur Muspika, Tuha Peut Gampong, perangkat desa, tokoh masyarakat, serta ratusan warga yang datang menyaksikan jalannya acara.

Dalam sambutannya, Camat Kota Juang Dolky Mardian menyampaikan ucapan selamat kepada keuchik terpilih serta menekankan pentingnya profesionalisme dalam penyelenggaraan pemerintahan gampong.

Bacaan Lainnya

“Kami berharap Keuchik Mustafa dapat menjalankan amanah ini dengan penuh integritas. Pemerintahan gampong harus hadir sebagai pelayan masyarakat, bekerja secara transparan, akuntabel, dan responsif terhadap kebutuhan warga. Kolaborasi antara perangkat gampong, tuha peut, dan masyarakat menjadi modal utama dalam mewujudkan kemajuan Geudong-Geudong,” ujarnya.

Sementara itu, Keuchik terpilih Mustafa Hamzah mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan masyarakat yang telah mengamanahkan kepemimpinan gampong kepadanya.

“Saya siap menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya. Pemerintahan gampong akan kami jalankan secara terbuka, memastikan setiap program dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Saya mengajak seluruh unsur gampong untuk bersatu dalam membangun Geudong-Geudong yang lebih maju, tertib, dan berdaya,” tutup Mustafa.

Acara pelantikan berlangsung khidmat menandakan babak baru dalam kepemimpinan Gampong Geudong-geudong.

Teuku Fajar Al-Farisyi

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *