KPK Tangkap 10 Orang dalam OTT di Sidoarjo

Ali Fikri, Kepala Bagian Pemberitaan KPK. (Doc.IIC)

Indonesiainvestigasi.com

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Sidoarjo, Jawa Timur, yang berujung pada penangkapan 10 orang, termasuk beberapa aparatur sipil negara (ASN).

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, menyatakan bahwa sekitar 10 orang telah diamankan dalam operasi tersebut. “Ada sekitar 10 orang yang telah diperiksa,” ujarnya pada Jumat (26/01/2024).

Ali mengungkapkan bahwa sebagian dari mereka telah dibawa ke Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. “Untuk yang di Sidoarjo, menurut informasi yang kami terima, ada yang sedang dalam proses pemeriksaan di sana, sementara ada pula yang telah dibawa ke Jakarta,” tambahnya.

Bacaan Lainnya

Ali belum memberikan rincian lebih lanjut terkait OTT tersebut. Namun, ia mengonfirmasi bahwa operasi tersebut terkait dugaan pemotongan insentif pajak dan retribusi daerah di Kabupaten Sidoarjo.

(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *