Semarang, Jawa Tengah– Aspers Kasdam IV/Diponegoro, Kolonel Inf J. Hadiyanto, S.I.P., M.I.P., mewakili Pangdam, memimpin Upacara peringatan HUT ke-52 KORPRI tahun 2023 di Lapangan Denmadam, Kompleks Makodam, pada Rabu (29/11/2023).
“Selamat ulang tahun kepada para anggota KORPRI dimanapun bertugas, baik yang di Indonesia maupun di Perwakilan RI di luar negeri,” ucap Aspers saat membacakan sambutan dari Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH, MH.
Mengusung tema “KORPRI-kan Indonesia”, Aspers berharap momentum ulang tahun ke-52 dapat memotivasi KORPRI untuk lebih bersemangat dalam bekerja dan berkontribusi melayani kepentingan publik, memperkuat NKRI, dan melindungi ASN.
Dihadapan seluruh KORPRI Kodam IV/Diponegoro, Aspers menyampaikan terima kasih atas kinerja yang memberikan dampak positif kepada masyarakat, terutama dalam mendukung penanganan Covid-19 dan penurunan angka Stunting.
Aspers juga menekankan pentingnya digitalisasi pelayanan dalam menghadapi perkembangan teknologi yang terus meningkat, sebagai langkah menuju Indonesia Emas 2045.
“Sistem meritokrasi dalam birokrasi perlu diterapkan berbasis kompetensi, kualifikasi, dan kinerja secara adil, wajar, dan transparan,” tambahnya.
Terakhir, Aspers mengingatkan KORPRI untuk tetap netral dan tegak lurus dengan Negara, Pancasila, dan UUD 1945 dalam menyikapi pelaksanaan Pemilu 2024. KORPRI dianggap memiliki peran penting sebagai perekat dan pemersatu bangsa.
“Tetap tegak lurus kepada Negara, Pancasila, dan UUD 1945. Jaga keluarga besar KORPRI untuk membentengi anggotanya dari intoleransi dan radikalisme,” pungkasnya.
(Pendam IV/Diponegoro)