Kemeriahan Lomba Burung Berkicau HUT Bhayangkara ke-78 Polres Magelang Kota

Indonesia Investigasi

Magelang, Jawa Tengah – Minggu (30/6/2024) menjadi hari yang meriah bagi para pecinta burung di Magelang. Polres Magelang Kota, bekerjasama dengan Raja Garuda Nusantara (RGN), menyelenggarakan Festival dan Lomba Burung Berkicau dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78. Acara ini menarik ratusan peserta dari berbagai komunitas pecinta burung di seluruh Magelang Raya.

Berbagai jenis burung kicau yang mengikuti perlombaan ini antara lain murai batu, kenari, dan lainnya. Acara ini sangat meriah karena disaksikan oleh masyarakat yang sangat antusias dengan perlombaan ini.

Selain mendapatkan Piala Cup Polres Magelang Kota, peserta yang menang dalam perlombaan tersebut juga mendapatkan hadiah menarik.

Bacaan Lainnya

Kapolres Magelang Kota, AKBP Herlina, S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia yang telah berpartisipasi dalam acara ini. Ia berharap acara ini dapat menjadi wadah bagi para pecinta burung untuk mengembangkan hobinya dan menjalin silaturahmi antar sesama.

“Dalam festival dan lomba burung berkicau ini, kami berharap bisa membawa manfaat dan menambah kreativitas dari pecinta burung serta menjalin tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif,” ungkapnya.

(Tofan Triadi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *