Surakarta, Jawa Tengah – Gotong royong merupakan warisan budaya Indonesia yang penting untuk dipertahankan dan diperkuat. Dalam semangat gotong royong, pekerjaan berat menjadi lebih ringan karena dilakukan bersama-sama. Oleh karena itu, Serka Jhony Dedy Tamonob, Babinsa Kelurahan Sudiroprajan Koramil 04/Jebres Kodim Surakarta, bersama Lurah dan warga masyarakat, melaksanakan kerja bakti pembersihan lingkungan secara serentak di Wilayah Sudiroprajan Kecamatan Jebres, pada Minggu (18/02/2024).
Kerja bakti kali ini bertujuan membersihkan tumpukan sampah dan pemangkasan pohon yang mengganggu, sehingga lingkungan terlihat lebih bersih dan rapi. Keberadaan Babinsa dan partisipasi aktif warga dalam kegiatan ini menunjukkan kemanunggalan TNI dan rakyat, memastikan bahwa TNI selalu dekat dan dicintai oleh masyarakat.
Saat berlangsungnya kerja bakti, Serka Jhony Dedy Tamonob, sebagai Babinsa, mengajak Ketua RW, RT, dan warga masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan.
“Kebersihan lingkungan mencerminkan kesadaran masyarakat dalam menjaga dan merawat lingkungan serta menerapkan gaya hidup sehat. Lingkungan yang bersih menciptakan pemandangan yang indah, sejuk, dan bebas dari penyakit,” ujar Serka Jhony.
(Arda 72)