Kegiatan Jumat Curhat Polres Pesisir Barat Bersama Masyarakat Pelabuhan Kuala Stabas

Indonesiainvestigasi.com

Pesibar, Lampung – Polres Pesisir Barat menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat di Pelabuhan Kuala Stabas, Kelurahan Pasar Krui, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, pada Jumat (02/02/24).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Pesisir Barat, Iptu Totok Tri W, yang mewakili Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H. Turut hadir pula Kasat Lantas Polres Pesisir Barat, Iptu Rudy Apriansyah Unyi, S.H., Pama Polres Pesisir Barat, Ipda Samuel Juan Millennio, S.Tr.K, dan personel Polres Pesisir Barat. Kegiatan Jumat Curhat menjadi salah satu upaya Polri untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat.

Kasat Binmas menyatakan, “Kami berharap dengan adanya komunikasi dalam kegiatan Jumat Curhat ini sebagai wadah untuk terjalinnya hubungan yang baik antara Polri dan masyarakat serta mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Pesisir Barat.”

Bacaan Lainnya

Salah satu nelayan yang hadir menyampaikan keluhan terkait akses tempat sandar perahu kecil yang perlu diperbaiki oleh pemerintah. Hal ini diharapkan dapat mempermudah para nelayan dalam memarkirkan perahunya dan menjaga keawetan perahu dari kerusakan.

Kasat Binmas menanggapi keluhan tersebut dengan menyatakan bahwa perbaikan tempat sandar perahu kecil di pelabuhan Kuala akan dikomunikasikan dengan pihak terkait, mengingat pentingnya fasilitas ini bagi nelayan kecil.

Seorang nelayan juga menyampaikan ucapan terima kasih atas adanya kegiatan Jumat Curhat dari Polres Pesisir Barat. Program ini memungkinkan mereka untuk menyampaikan usul dan masukan terkait kondisi lingkungan mereka.

Kasat Binmas menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk saling menghargai meskipun memiliki pilihan yang berbeda dan menghindari penyebaran berita hoaks yang dapat memecah belah persatuan. Mari kita bersama-sama menjaga situasi kamtibmas dan menjelang pemilu 2024 di Kabupaten Pesisir Barat agar tetap aman dan kondusif.

(Irfan Fajri)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *