Indonesia Investigasi
Aceh Tamiang, Aceh – Polda Aceh, Kapolsek Seruway, Iptu Saidir, SH himbau masyarakat wilayah hukum (wilkum) setempat senantiasa menjaga dan pelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dimasa Tanggap Darurat pasca banjir.
“Mari kita ambil hikmah atas ujian bencana dari rahmat Allah SWT kepada kita semua dengan penuh sabar dan Tawakkal di barengi dengan usaha kita terus berbenah sesuai jalan kita masing-masing agar semua kembali normal”, ajak Iptu Saidir, SH, Selasa (22/10/24).
Kapolsek Seruway himbau kepada seluruh masyarakat dan semua pihak baik korban maupun terdampak bencana untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas dilingkungan Kecamatan Seruway guna terwujudnya stabilitas dan kondusifitas dalam masyarakat agar aman dan damai.
“Dalam masa tanggap darurat ini dan masa pemulihan pasca bencana banjir melanda wilayah Seruway, mari kita semua bersama saling menjaga dan memelihara rasa aman dan menghindari potensi-potensi gangguan ketertiban masyarakat (Guantinmas) untuk kedamaian kita bersama,” pesan Kapolsek Seruway.
Iptu Saidir, SH sampaikan kepada masyarakat bila ada gangguan dan potensi pelanggaran hukum disekitarnya, agar segera melaporkan ke Polsek Seruway atau kepada Bhabinkamtibmas desa masing-masing.*
Reporter : SAP