Jepara, Jawa Tengah – Kapolres Jepara, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, bersama Wakapolres Jepara, Kompol Indra Jaya Syafputra, dan pejabat utama serta personel Polres Jepara, melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat” dengan menyambangi masyarakat di Masjid Baitur Ridhlo, Desa Sinanggul, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara, pada Jumat (19/4/2024).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Jepara menyampaikan ucapan minal aidin wal faidzin dan memohon maaf lahir batin kepada seluruh masyarakat.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah bersama-sama menjaga kamtibmas Kabupaten Jepara tetap aman dan kondusif selama perayaan Idul Fitri 1445 H,” ungkap AKBP Wahyu.
Mantan Kapolres Sukoharjo ini menjelaskan bahwa kegiatan “Jumat Curhat” merupakan wadah untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta menyerap aspirasi masyarakat di Desa Sinanggul.
“Tujuannya adalah untuk membangun hubungan silaturahmi dan memberikan edukasi kepada masyarakat agar menjauhi tindakan kriminalitas serta menekan potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Jepara,” tambahnya.
AKBP Wahyu, yang merupakan Abituren Akpol 2003, juga mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai aksi kejahatan dan tindak pidana lainnya serta saling bekerjasama dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif di Kabupaten Jepara.
Pengurus Masjid Baitur Ridhlo, Ali Jos, menyampaikan rasa terima kasih atas terselenggaranya kegiatan “Jumat Curhat” karena memberikan kesempatan kepada warga untuk menyampaikan permasalahan kamtibmas, yang diharapkan dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Pendapat serupa juga disampaikan oleh salah satu peserta “Jumat Curhat” dan tokoh masyarakat, Agus Muhib, yang mengapresiasi kegiatan yang positif ini. Dia berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilanjutkan.
(Red/Humas)