Karanganyar, Jawa Tengah – Irdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Yudi Pranoto, S.H., M.M., menghadiri Apel Kesiapan dan Pelatihan Satlinmas Provinsi Jateng yang diselenggarakan oleh Pemda Surakarta di Ballroom Puri Kencono II, Hotel Lorin, Kec. Colomadu, Kab. Karanganyar. Acara dihadiri oleh 400 personel Satpol-PP dan dipimpin oleh Kasatpol PP Jateng Drs. Budi Santoso, M.Si., pada Selasa (28/11/2023).
Irdam hadir mewakili Pangdam IV/Diponegoro sebagai wujud solidaritas dan dukungan terhadap kegiatan positif ini, yang bertujuan menyiapkan aparat keamanan untuk mengawal Pemilu 2024 di wilayah Jateng.
Selain TNI-Polri, Satlinmas memiliki peran penting dalam menjaga kondusifitas wilayah sebelum, saat, dan setelah pelaksanaan Pemilu 2024. Mereka juga akan diterjunkan langsung di tempat-tempat pemungutan suara.
Anggota Satlinmas perlu mendapatkan pelatihan yang matang untuk menghadapi potensi risiko Pemilu 2024, mengingat mereka akan membantu TNI-Polri dalam menjaga keamanan selama pesta demokrasi.
Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama antara Satlinmas, TNI, dan Polri untuk menciptakan situasi wilayah yang kondusif.
Acara yang dibuka oleh Pj. Gubernur Jateng Drs. Nana Sudjana bertujuan untuk memperkuat sinergi antar penegak keamanan di wilayah Jateng. Hadir juga perwakilan pejabat TNI-Polri dan Ketua Bawaslu Jateng, Muhammad Amin, SAP.MH.
(Pendam IV/Diponegoro)