Deteksi Dini dan Pencegahan Melalui Komsos: Babinsa dan Bhabinkamtibmas Mendekatkan Diri ke Desa Binaan

Indonesiainvestigasi.com

Barabai, Kalimantan Selatan – Komunikasi Sosial (Komsos) menjadi salah satu wadah bagi Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk lebih memahami warga binaan dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh Sertu Mulyadi bersama Bhabinkamtibmas, mereka melaksanakan Komsos dengan warga Desa Benawa Tengah, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah pada Sabtu (09/03/2024).

Komsos yang dilakukan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas merupakan bagian dari tugas pokok mereka untuk mendeteksi dan mencegah potensi masalah yang mungkin timbul di wilayah binaan, serta memperkuat hubungan dengan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Sertu Mulyadi, Babinsa Desa Benawa Tengah, menjelaskan bahwa Komsos bertujuan untuk mengumpulkan informasi dan memahami situasi terkini guna deteksi dini dan pencegahan di wilayah binaan.

“Deteksi dini dan pencegahan masalah di wilayah memerlukan kedekatan dengan warga binaan,” ujarnya.

“Kegiatan ini mencerminkan kemanunggalan TNI dan rakyat, khususnya Babinsa, dengan masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat,” tambahnya.

(Jumardin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *