Desa Sukaramai Satu, Hewan Qurban 12 Ekor Disembelih

Indonesia Investigasi

Aceh Tamiang, Aceh – Kegiatan penyembelihan hewan Qurban Idul Adha 1445 Hijriyah di Desa Sukaramai Satu Kecamatan Seruway, Aceh Tamiang sebanyak 12 ekor, terdiri 7 (tujuh) ekor lembu atau sapi, 5 (lima) ekor kambing.

Pelaksanaan Qurban tersebut melibatkan panitia desa dan seluruh perangkat desa, unsur kelembagaan, dan kepemudaan desa Sukaramai Satu bertempat di Mushalla Al-Ikhlas Dusun Mandiri desa setempat, Senin, 17 Juni 2024.

Datok Penghulu Kampung Sukaramai Satu, Yusran, S. Sos.i, MH kepada media mengucapkan syukur dan Alhamdulillah atas partisipasi masyarakat dalam ibadah Qurban, untuk kali ini 12 ekor hewan, yaitu 7 ekor lembu dan 5 ekor kambing.

Bacaan Lainnya

“Untuk tahun ini dari perangkat desa mampu 2 ekor sapi dan selebihnya dari masyarakat, sementara kambing semua dari masyarakat Desa Sukaramai Satu,” kata Datok Yusran.

Lanjut Datok Yusran, “Mari kita tingkatkan kesadaran berqurban sebagai kendaraan kita di Yaumil Mahsyar dan merupakan salah satu modal bagi kita untuk membentengi diri kita, Qurban salah satu ibadah diperintahkan Allah SWT kepada Nabi Ibrahim As,” jelasnya.

Datok Penghulu Kampung Sukaramai Satu ini menerangkan, untuk tahun ini sengaja difokuskan pelaksanaan Qurban di Dusun Mandiri karena di Desa Sukaramai Satu adanya kesepakatan pembagian lokasi kegiatan hari besar keagamaan.

“Pelaksanaan Qurban tersebut adalah agenda di Dusun Mandiri, kita berikan mereka juga kesempatan mengelola kegiatan sosial dan keagamaan ini secara bersama melibatkan semua unsur dalam desa,” jelas Datok Yusran.

Datok Penghulu Kampung Sukaramai Satu mengajak seluruh lapisan masyarakat desanya untuk meneladani sejarah Qurban oleh Nabi Ibrahim As atas perintah Allah SWT serta dapat mengambil hikmahnya sebagai umat Islam dan mengedukasikan keluarga paling utama.*

SAP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *