Dansub Satgas Aceh Hadiri Haul Ke 750 Sultan Al Malik Ash shalih di Aceh Utara 

Indonesia Investigasi 

 

Aceh Utara – Mayor Infanteri Rosman Sembiring, anggota Satgas Aceh, menghadiri peringatan haul ke-750 Sultan Al Malik Ash Shalih. Acara ini berlangsung di Aceh utara dan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat serta pejabat setempat.(15/3).

Peringatan haul ini merupakan bentuk penghormatan terhadap Sultan Al Malik Ash Shalih, pendiri Kesultanan Samudera Pasai, yang dikenal sebagai kerajaan Islam pertama di Indonesia. Kehadiran Mayor Rosman Sembiring mencerminkan dukungan TNI terhadap pelestarian sejarah dan budaya Aceh.

Bacaan Lainnya

“TNI juga sangat menjaga situs-situs bersejarah apalagi ini situs kerajaan Islam pertama di samudera pasai bahkan seasia tenggara”.tutupnya.

Mayor infanteri Rosman Sembiring juga berkesempatan memberikan santunan terhadap anak yatim yang ada di seputaran makam sultan Malikussaleh.

 

Sultan Malik Al Saleh dikenal sebagai pemimpin yang bijaksana dan berhasil menjadikan Samudera Pasai sebagai pusat perdagangan serta penyebaran Islam di Asia Tenggara. Kesultanan ini memiliki hubungan erat dengan dunia Islam, termasuk Kesultanan Mamluk di Mesir dan pedagang dari Gujarat, Persia, serta Arab.

 

Sultan Malik Al Saleh wafat pada tahun 1297 M dan dimakamkan di Aceh. Makamnya masih ada hingga kini dan sering dikunjungi sebagai situs sejarah. Peringatan haulnya, seperti yang ke-750 baru-baru ini, menunjukkan bahwa warisannya tetap dihormati di Aceh dan sekitarnya.

Redaksi

 

Pos terkait