Babinsa Mendukung Pembangunan dengan Hadiri Musyawarah Desa

Indonesia Investigasi

Cilacap, Jawa Tengah – Sertu Syaeful Awal Mulyanto, seorang Babinsa (Bintara Pembina Desa) dari Koramil 08/Adipala, turut serta dalam kegiatan Musyawarah Desa yang berlangsung di Balai Desa Penggalang, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, pada Kamis (28/03/2024). Kehadirannya memberikan dukungan penuh dan kontribusi dalam proses pembahasan berbagai agenda pembangunan desa.

Menurut Sertu Syaeful Awal Mulyanto, kehadiran Babinsa di desa bertujuan untuk mendukung pembangunan lokal serta memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat.

“Kami hadir untuk memberikan dukungan serta membantu dalam penyelenggaraan kegiatan pembangunan di tingkat desa,” ungkap Babinsa.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Penggalang, Miswanto, SE, menjelaskan bahwa kegiatan musyawarah desa adalah wadah partisipasi masyarakat dalam menentukan arah pembangunan desa. Melalui forum ini, berbagai program dan kebijakan pembangunan dapat disepakati bersama untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan kehadiran Babinsa dalam kegiatan Musyawarah Desa, diharapkan terjalin kerjasama yang baik antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mendukung pembangunan lokal serta memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat,” jelasnya.

(SS/Jumardin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *