Babinsa Koramil 05/Pandawan Mendukung Ketahanan Pangan Melalui Pendampingan Tanam Padi

Indonesiainvestigasi.com

Barabai, Kalimantan Selatan – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan, Babinsa Koramil 1002-05/Pandawan turun langsung ke sawah untuk membantu petani dalam kegiatan penanaman padi. Pendampingan dilakukan bersama anggota Poktan Tunas Muda di lahan seluas ± 0,5 Ha dengan varietas Padi Inpari 9 pada Selasa (09/01/2024).

Plh. Danramil 1002-05/Pandawan, Peltu Herni Murpianto, menyampaikan bahwa musim tanam telah tiba di sebagian wilayah Kecamatan Pandawan, terutama seiring dengan masuknya musim hujan. “Lahan pertanian kita mengandalkan sawah tadah hujan atau bergantung pada air musim hujan,” tambahnya.

Bacaan Lainnya

Peltu Herni Murpianto juga menegaskan bahwa para Babinsa selalu aktif di desa binaan masing-masing untuk mendukung ketahanan pangan menuju swasembada pangan daerah dan nasional. “Kami tidak hanya fokus pada komoditas padi, tetapi juga melakukan pendampingan untuk ketahanan pangan lainnya, seperti jagung, kedelai, perikanan, dan perkebunan,” tegasnya.

(JM)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *