Babinsa Jayengan Menyambangi Pelaku UMKM Toko Oleh-Oleh

Indonesiainvestigasi.com

Surakarta, Jawa Tengah – Kedekatan, keharmonisan, dan keselarasan antara Babinsa dengan warga sangat penting dalam mendukung keberhasilan tugas pembinaan wilayah. Oleh karena itu, Serka Priyanto, Babinsa Kelurahan Jayengan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, melakukan kunjungan ke usaha UMKM milik Ibu Sarwi, yaitu Toko Oleh-Oleh Mesran, yang berlokasi di Jalan Kalilarangan RT 02 RW 04 Jayengan Serengan, Kota Surakarta, pada tanggal 12 Maret 2024.

UMKM milik Sarwi menawarkan berbagai macam oleh-oleh yang banyak diminati oleh wisatawan, terutama yang datang dari luar Kota Solo. Produknya antara lain keripik ubi/singkong, kerupuk kulit, wajik, ampyang, intip, berbagai macam kue, roti, dan lain sebagainya yang mungkin tidak tersedia di wilayah lain.

Menurut Serka Priyanto, toko oleh-oleh Ibu Sarwi menawarkan harga yang terjangkau, sehingga setiap harinya ramai dikunjungi oleh para pembeli, termasuk melalui penjualan online. Usaha UMKM tersebut telah memberikan dampak positif dalam meningkatkan ekonomi keluarga Sarwi dan juga memberikan peluang pekerjaan bagi masyarakat sekitarnya.

Bacaan Lainnya

Oleh karena itu, hubungan baik antara Babinsa dan para pelaku usaha UMKM di wilayahnya harus dijaga dengan baik. Hal ini merupakan bagian dari komunikasi sosial yang bertujuan untuk memahami perkembangan dan situasi wilayah binaan secara berkelanjutan, serta memberikan motivasi terus menerus terkait usaha yang dijalankan oleh mereka.

(Agus Kemplu/Jumardin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *