Babinsa dan Bidan Desa Periksa Jentik Nyamuk DBD

Indonesiainvestigasi.com

Jepara, Jawa Tengah – Koptu Nono Dwi Riyanto, Babinsa Koramil 09/Keling, bersama Bidan Desa, melakukan pemeriksaan terhadap jentik nyamuk di rumah warga Desa Jlegong, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, pada Selasa (27/02/2024).

Koptu Nono Dwi Riyanto menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan pada musim penghujan untuk mencegah penyebaran demam berdarah di Desa Jlegong, Kecamatan Keling.

“Pemeriksaan pagi ini bertujuan untuk mengecek genangan air di penampungan air rumah warga binaan. Hasilnya, ditemukan banyak jentik nyamuk, sehingga langkah pertama yang diambil adalah memberikan himbauan kepada warga untuk menjaga kebersihan rumah, menguras bak mandi, dan penampungan air setiap 2 hari,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Babinsa Desa Jlegong juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan agar warga terhindar dari penyakit demam berdarah.

(Pendim 0710/Jepara-Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *