Sragen, Jawa Tengah – Upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan melalui pembangunan infrastruktur pertanian, khususnya pembuatan talud badan irigasi, menjadi fokus kegiatan Babinsa dan masyarakat di berbagai wilayah. Salah satunya adalah yang dilakukan oleh Serka Darwanto, Babinsa Plosorejo anggota Koramil 06/Gondang Kodim 0725/Sragen, dalam kegiatan Bakti TNI di Dusun Sidoharjo, RT 03, Desa Plosorejo, Kecamatan Gondang, pada Kamis (25/04/2024).
Menurut Serka Darwanto, pembangunan talud saluran irigasi bertujuan agar air dapat mengalir dengan lancar untuk dimanfaatkan oleh masyarakat petani setempat. Ketika proyek selesai, manfaatnya akan dirasakan oleh seluruh masyarakat.
“Kami melaksanakan kegiatan ini secara gotong royong bersama warga untuk mempererat hubungan sosial antarwarga dan Babinsa,” kata Darwanto.
Sementara itu, Sapto (47), seorang warga Desa Plosorejo, menyampaikan rasa terima kasih kepada Babinsa dan masyarakat atas partisipasinya dalam pembangunan talud.
“Saya berharap, dengan adanya kerja gotong royong ini, talud yang dibangun akan dirawat dengan baik oleh warga agar dapat memberikan manfaat maksimal bagi Desa Plosorejo,” tambahnya.
Kerja sama ini mencerminkan semangat gotong royong yang telah menjadi bagian dari budaya dan warisan nenek moyang bangsa Indonesia, dan perlu dipertahankan untuk keberlangsungan masyarakat.
(Agus Kemplu/Jumardin)