Indonesia Investigasi
PIDIE JAYA, ACEH – Indonesia Investigasi.com, 22 Mei 2025 – Sebagai relawan kemanusiaan Arju Na Fahlefi, yang dikenal dengan call sign JZ01IVM, kembali menunjukkan eksistensinya sebagai anggota aktif Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) di Kabupaten Pidie Jaya. Dalam berbagai kegiatan sosial dan penanganan kebencanaan, Arju rutin berperan sebagai operator komunikasi cadangan bantuan komunikasi (Bankom) untuk mendukung kelancaran koordinasi di lapangan.
Partisipasi aktif Arju membawa dampak positif bagi dinamika RAPI di wilayah tersebut. Selain hadir langsung dalam berbagai kegiatan, ia juga memaksimalkan fungsi perangkat HT (Handy Talkie) dan RIG (Radio komunikasi lengkap) secara profesional untuk menunjang efektivitas komunikasi darurat.
“Arju adalah contoh nyata anggota RAPI yang berdedikasi. Ia tidak hanya aktif, tapi juga mengajak anggota lain untuk menjaga frekuensi tetap hidup dan siap digunakan kapan pun dibutuhkan,” ujar salah satu pengurus RAPI Pidie Jaya.
Komitmen Arju juga tampak dalam upayanya mendorong regenerasi dan partisipasi kalangan muda dalam dunia radio komunikasi. Ia ingin agar keberadaan RAPI tidak hanya dipandang sebagai komunitas hobi, tetapi sebagai bagian penting dari sistem komunikasi masyarakat yang tanggap dan sigap dalam berbagai kondisi darurat.
“Saya berharap RAPI Pidie Jaya semakin maju ke depan. Mari terus semangat dengan yel-yel: RAPI, jaya, jaya, jaya, jaya!” tegas Arju.
Keaktifan Arju menjadi contoh pengabdian yang tulus, sekaligus pengingat bahwa teknologi sederhana seperti radio komunikasi masih sangat relevan dan vital dalam situasi tertentu, terutama ketika jaringan konvensional terganggu.(Red)