Antisipasi Kenakalan Remaja: Babinsa Kelurahan Tipes Sambangi Anak Muda yang Sedang Berkumpul

Indonesia Investigasi

Surakarta, Jawa Tengah – Babinsa Kelurahan Tipes Koramil 03 Serengan Kodim 0735 Surakarta, Serka Sarmin dan Serka Anjasmoro, melakukan kunjungan ke sekelompok pemuda, di antaranya Muh. Hanifah, yang sedang berkumpul di sekitar Jalan Wijaya Kusuma, Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, pada Rabu (03/04/2024).

Serka Sarmin menjelaskan bahwa kegiatan kunjungan ini dilakukan bersama dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan Tipes untuk mencegah dan mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, seperti pencurian, perampokan, pencurian dengan kekerasan, peredaran narkoba, dan tindak pidana lainnya.

“Kegiatan ini juga merupakan salah satu implementasi dari pembinaan teritorial, di mana Babinsa harus aktif berinteraksi dengan warga binaan. Diharapkan, melalui kunjungan dan komunikasi sosial seperti ini, kedekatan antara Babinsa dan masyarakat dapat terjalin dengan baik, sehingga tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

(Arda 72)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *