AKP Delyan Putra Jabat Kasat Lantas Polres Aceh Tamiang, Tomas Seruway Apresiasi

Indonesia Investigasi

Aceh Tamiang, Aceh – Pasca dilantiknya dan serah terima jabatan (Sertijab) AKP Delyan Putra, SH, MH sebagai Kasat Lantas Polres Aceh Tamiang, Tokoh Masyarakat (Tomas) Kecamatan Seruway, Datok Syafi’i, sampaikan apresiasi dan selamat sukses.

Datok Penghulu Kampung Tualang, Seruway itu mengatakan, “Sangat pantas dan tepat jika AKP Delyan Putra ditempatkan sebagai Kasat Lantas Polres Aceh Tamiang mengingat beliau sosok pimpinan penuh pengayoman dan responsif atas saran dan masukan masyarakat demi terpeliharanya kondusifitas Kamtibmas,” ujarnya.

Menurut Datok Pi’i, sapaan akrab Datok Penghulu Kampung Tualang, Seruway itu, sosok bapak Delyan Putra adalah figur pemimpin polri lebih mengutamakan pembinaan, penyuluhan, serta merangkul dari pada penindakan hukum bagi persoalan terkait persoalan hukum sifatnya masih soft.

Bacaan Lainnya

“Semoga dengan dipercayakan bapak Delyan Putra sebagai Kasat Lantas Polres Aceh dapat menjadikan satuan kepolisian jalan raya dan penegak hukum lalulintas di Bumi Muda Sedia akan semakin lebih baik dan tertata kinerja personilnya serta pengguna jalan raya akan semakin taat dan tertib hukum,” harap Datok Syafi’i.

Mukim Sungai Kuruk, Naharuddin juga sampaikan apresiasinya kepada AKP Delyan Putra, SH, MH sebagai Kasat Lantas Polres Aceh Tamiang untuk perubahan, “Selamat dan sukses bapak AKP Delyan Putra, semoga semakin lebih baik karirnya,” ucap Mukim Nahar.

Mantan Datok Penghulu Kampung Sungai Kuruk I 2 (dua) periode itu menilai, selama menjabat Kapolsek Seruway, pak Delyan sangat mengayomi dan membina serta aktif membangun koordinasi dengan semua pihak terkait dalam menciptakan Kamtibmas di Seruway.

Terakhir, apresiasi dari Mukim Syahrul, Mukim Muka Sungai Kuruk, Seruway kepada AKP Delyan Putra, SH, MH atas jabatan baru sebagai Kasat Lantas di Polres Aceh Tamiang, “Terus maju dan wujudkan cita-cita presisi sesuai program bapak Kapolri,” pesan Syahrul.*

SAP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *