Pekalongan, Jawa Tengah – Pada Minggu siang menjelang sore (3/12/2023), hujan disertai angin kencang melanda wilayah Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, sekitar pukul 14.20 WIB. Kejadian ini mengakibatkan rusak berat pada salah satu warung kopi (warkop) di sekitaran alun-alun Kajen, tepatnya selatan Masjid Al-Muhtarom.
Pemilik warung, Ahay, menjelaskan, “hujan dengan angin kencang datang tiba-tiba dan menyebabkan dahan pohon patah atau tumbang menimpa warung saya. Warung saya kebetulan berada di bawah pohon tersebut. Saat kejadian, beberapa orang sedang menikmati jajanan dan kopi, ada yang baru makan, dan beberapa sedang asyik berbincang. Tidak disangka, tiba-tiba dahan pohon jatuh menimpa atap warung yang tertutup terpal. Atapnya langsung robek. Beruntung, semua yang berada di warung selamat tanpa luka sedikitpun. Mereka dengan cepat dan spontan berlarian mencari tempat yang lebih aman. Kerugian material diperkirakan sekitar 1 juta,” ungkap Ahay.
Riyanto, salah satu saksi mata yang sedang menikmati kopi saat kejadian, menambahkan, “Benar apa yang dikatakan Mas Ahay, hujan bersama angin kencang. Untungnya, saya dan teman-teman langsung berhamburan lari mencari tempat yang aman saat kejadian, sehingga tidak ada yang terluka. Semoga warungnya bisa segera diperbaiki dan semakin ramai pelanggan,” tambah Riyanto.
(Ariyanto)