Indonesiainvestigasi.com
AKAR jaling-jaling, telah digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan termasuk diabetes.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa akar jaling-jaling memiliki potensi sebagai obat diabetes karena kandungan senyawa aktif yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah. (26/7/25)
Kandungan senyawa aktif, diantaranya adalah akar jaling-jaling mengandung flavonoid yang memiliki sifat antioksidan, dan dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Selain itu, akar jaling-jaling juga mengandung saponin yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah dengan cara meningkatkan sensitivitas insulin.
Apakah Anda sudah mengenal tanaman bernama jaling-jaling ini? jika belum, silahkan Anda lanjutkan membaca hingga selesai.
Jaling-jaling, memiliki beberapa ciri khas, seperti bentuknya yang pipih dan tebal, mirip petai atau jengkol, serta kulitnya yang berwarna hijau saat muda dan berubah menjadi kehitaman saat tua.
Selain itu, jaling-jaling memiliki aroma yang kuat dan khas, mirip petai dan jengkol. Lebih detailnya bijinya pipih, tebal, dan umumnya bergerombol dalam kantong.
Jaling-jaling sendiri umumnya tumbuh liar di hutan, terutama di Sumatera. Jaling-jaling juga mengandung zat yang bisa menyebabkan masalah pada saluran kemih pada beberapa orang.
Buah dari tumbuhan satu ini biasa dikonsumsi sebagai lalapan, dan juga diolah menjadi berbagai masakan seperti sambal.
Lalu, bagaimana cara memanfaatkan akar jaling-jaling agar bisa dijadikan sebagai obat diabetes? Anda bisa mencoba beberapa cara yang mudah.
Pertama, Anda bisa merebus akar jaling-jaling dan air rebusannya bisa diminum sebagai obat untuk mengatasi diabetes.
Atau Anda juga bisa mengolah akar tanaman ini untuk dijadikan sebagai sediaan jamu, yang dapat diminum sebagai obat.
Tetapi, Anda juga harus memperhatikan terlebih dahulu sebelum memastikan untuk mengkonsumsi olahan dari akar tanaman jaling-jaling.
Karena meskipun beberapa penelitian menunjukkan potensi akar jaling-jaling sebagai obat diabetes, masih diperlukan penelitian lebih lanjut.
Tentu saja untuk memastikan efektivitas dan keamanan penggunaan akar jaling-jaling sebagai obat diabetes.
Ada baiknya, Anda terlelbih dahulu melakukan konsultasikan dengan dokter, untuk memastikan bahwa penggunaan akar jaling-jaling aman dan efektif untuk kondisi kesehatan Anda.
(Red)