Indonesia Investigasi
Pesisir Barat – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia perjuangan (PDI-P) Kabupaten Pesisir Barat Lampung menggelar Rapat Kerja Cabang khusus ( Rakercabsus) di kantor DPC PDIP kabupaten Pesisir Barat di Pekon Seray Kecamatan Pesisir Tengah, Minggu (06-10-2024).
Acara ini merupakan bagian dari persiapan dari persiapan PDIP untuk menghadapi pemilu yang semakin dekat, Rakercabsus dibuka langsung oleh Wakil ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P Lampung Bapak Yanuar.
Dalam sambutannya, Yanuar Menyampaikan beberapa pesan penting untuk para kader PDI-P yang hadir, terutama terkait persiapan menghadapi pemilu cabup dan Wabup kabupaten Pesisir Barat, serta tugas tugas yang harus diselesaikan.
Yanuar menegaskan pentingnya seluruh kader PDI-P untuk terjun ke masyarakat menjelang bulan November ini.
Yanuar juga menambahkan ” kita ingin kemenangan tapi yang terpenting kekompakan, kerjasama yang kompak dan solid dan bukan hanya sebatas bicara tanpa tindakan nyata.” Ujarnya.
Rakercabsus ini menjadi momen penting bagi DPC PDI-P Kabupaten Pesisir Barat untuk memperkuat strategi dan memobilisasi kekuatan partai dalam mengahadapi pemilu cabup dan cawabup kabupaten Pesisir Barat yang semakin dekat ini..
(Jurnalis Muda/tim)