Kebumen, Jawa Tengah – Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi bersama dengan PJU Polda Jateng serta Kapolres jajaran eks wilayah Kedu melakukan kegiatan safari Kamtibmas di wilayah Kabupaten Kebumen.
Saat transit di Pendopo Kabumian Kebumen, rombongan disambut oleh Bupati Kebumen Arif Sugiyanto serta Forkopimda Kabupaten Kebumen, serta ribuan warga masyarakat yang tengah melaksanakan halal bihalal di pendopo, pada Minggu, 14 April 2024.
Irjen Pol Ahmad Luthfi mengungkapkan, safari Kamtibmas dilakukan sebagai langkah pemeriksaan terakhir untuk wilayah Kabupaten Kebumen dan sekitarnya karena masih dalam status pengamanan rangkaian libur Lebaran. Kehadiran Polda Jateng di tengah acara halal bihalal juga merupakan wujud representasi Negara di Kebumen.
Pada puncak arus balik, rekayasa arus lalu-lintas one way dari Tol Kalikangkung hingga nol Kilometer Jakarta diperpanjang, dan one way lokal dari Tol Bawen hingga Solo juga diberlakukan karena kepadatan arus terus meningkat.
Kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan pulang, disarankan untuk menggunakan rest area yang telah disiapkan untuk istirahat dan mematuhi aturan kecepatan kendaraan.
“Kerja di Jakarta menanti, keselamatan adalah prioritas utama,” tambah Kapolda.
Kapolda Jateng juga mengapresiasi langkah Pemkab Kebumen yang telah menggelar halal bihalal di Pendopo Kabumian Kebumen, dihadiri oleh ribuan warga dari berbagai lapisan masyarakat.
Menurutnya, keberadaan halal bihalal di Kebumen harus diikuti oleh kabupaten lainnya.
“Halal bihalal di Kebumen menciptakan suasana damai. Jika kegiatan serupa juga dilakukan di kabupaten lain, maka Jawa Tengah akan semakin sejahtera,” ungkap Kapolda Jateng.
“Setiap tahun ada kecelakaan akibat petasan. Semoga tahun ini dan seterusnya tidak ada korban akibat petasan,” ujar Bupati.
Beberapa Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan diperiksa secara daring oleh Kapolda, dan beliau juga memberikan sejumlah bingkisan kepada petugas pengamanan di Pos Pam.
(Naniek)