Lampung – Balik Bukit, Lampung Barat, menjadi saksi tragedi ketika sebatang pohon tumbang menutupi Jl. Nasional Liwa – Gunung Kemala Krui PAL 8, Pekon Kubu Perahu. Kejadian ini terjadi pada Sabtu, 13 Januari 2023, sekitar pukul 04.00 WIB, akibat curah hujan tinggi yang melanda kawasan tersebut.
Dampak hujan deras sejak pagi hingga siang hari menimbulkan tragedi di Kecamatan Balik Bukit. Sebuah pohon tumbang di Jl. Nasional Liwa, menimpa sebagian badan jalan dan merusak sebuah mobil truck yang sedang melintas. Laporan diterima sekitar pukul 08.00 WIB pada hari yang sama.
Pusdalops PB segera merespons laporan, menugaskan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk melakukan penyisiran dan asessment. Satgas BPBD Lampung Barat, BPNJ, Dishub, dan Polri dikerahkan untuk menangani keadaan darurat. Dalam waktu sekitar 30 menit, tim berhasil membersihkan puing-puing pohon menggunakan peralatan manual dan chainsaw.
Saat ini, lalu lintas kendaraan di lokasi sudah berjalan normal setelah puing-puing pohon berhasil dibersihkan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Respons cepat dan sinergi antar instansi, termasuk partisipasi masyarakat, menjadi kunci sukses dalam menanggulangi bencana tersebut.
Meskipun terjadi kerusakan pada mobil truck yang tertimpa pohon, namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
(Irfan Fajri)