Sinergitas Tiga Pilar Gilirejo Evakuasi Pasien ODGJ

Indonesiainvestigasi.com

Boyolali, Jawa Tengah – Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa dari Puskesmas Wonosamudro, bersama Babinsa Koramil 17/Wonosegoro dan Babinkamtibmas Polsek Wonosegoro, melakukan evakuasi terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dengan inisial S di Dukuh Buluk, Desa Gilirejo, Kecamatan Wonosamudro, untuk mendapatkan perawatan khusus di RSUD Simo.

Serka M. Torik, Babinsa Koramil 17/Wonosegoro Kodim 0724/Boyolali, menjelaskan bahwa evakuasi dilakukan dengan menggunakan ambulans Puskesmas Wonosamudro setelah tim melakukan pendekatan terhadap keluarga pasien.

“Informasi yang kami terima menyebutkan bahwa pasien ODGJ dengan inisial S mengalami kekambuhan dan menyebabkan kebakaran pada tumpukan kayu di depan perapian dapur, yang mengakibatkan kerugian materi sekitar 2 juta rupiah.”

Bacaan Lainnya

Kebakaran berhasil dipadamkan, dan selanjutnya, tim berusaha meyakinkan pasien S untuk menerima perawatan medis.

Dengan dukungan dari keluarga, tiga pilar, dan Dinas Sosial, diharapkan perilaku S dapat dihentikan.

Kepala Desa Gilirejo menyatakan rasa bangganya dan mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, Babinkamtibmas, dan aparat lainnya atas tanggap dan humanisnya penanganan terhadap warga mereka, sehingga pasien mau menerima perawatan.

Keharmonisan dan solidaritas kekeluargaan ini diharapkan tetap terjaga ke depan.

(Agus Kemplu/Jumardin)

Pos terkait