Kelompok Tani di Jepara Mendukung Irjen Pol Ahmad Luthfi Maju dalam Pilgub Jateng 2024

Indonesia Investigasi

Jepara, Jawa Tengah – Kelompok Tani dari berbagai wilayah di Jepara menyatakan dukungan mereka terhadap Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, untuk maju sebagai bakal calon Gubernur dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah (Pilgub) tahun 2024 mendatang.

Kelompok Tani Sido Mulyo dari Desa Guwosobokerto, Kecamatan Welahan, Kabupaten Jepara, secara terbuka menyatakan dukungannya melalui sebuah video pendek. Mereka dengan antusias menyambut pencalonan Ahmad Luthfi sebagai Bakal Calon Gubernur Jateng pada Pilgub 2024.

Selain Kelompok Tani Sido Mulyo, kelompok tani lainnya di Kecamatan Welahan, seperti Kelompok Tani Margi Rahayu Desa Sidigede, juga ikut menyuarakan dukungan serupa dalam video pendek yang beredar.

Bacaan Lainnya

Deklarasi dukungan resmi dilakukan oleh Huri, Ketua Kelompok Tani Sido Mulyo, di pinggiran sawah Desa Guwosobokerto pada hari Selasa (9/7/2024). Mereka menyatakan bahwa kepemimpinan Ahmad Luthfi diharapkan dapat membawa keamanan dan kenyamanan lebih bagi para petani di Jawa Tengah.

“Kami, paguyuban petani di Jepara, siap mendukung Ahmad Luthfi sebagai Gubernur Jawa Tengah periode 2024-2029. Semoga sukses!” seru mereka dalam pernyataan deklarasinya.

Setelah deklarasi ini, kelompok-kelompok petani di Jepara akan terus berkoordinasi untuk mendukung dan memastikan kesuksesan Ahmad Luthfi dalam Pilgub Jateng 2024. Mereka yakin bahwa dengan dukungan penuh dari masyarakat, Ahmad Luthfi dapat membawa perubahan positif yang lebih baik untuk Jawa Tengah.

(Red)

Pos terkait