Indonesia Investigasi
Cilacap, Jateng — Kegiatan TMMD di Dusun Bugel Sampang, Desa Bojong, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, pada hari Minggu 9/3/2025.
Dalam proses pelaksanaan kegiatan TMMD, keterangan Kapten Inf Agus Wantoro Danramil 09/Kawunganten. Untuk TMMD Tahap 1 Sengkuyung di buka pada tanggal 19 Pebruari 2025 oleh Kodim 0703/Cilacap. Tahap 2 TMMD Reguler di Desa Kaliwungu Kecamatan Kedungreja. Tahap 3 TMMD Sengkuyung di Desa Gunungtelu kecamatan karangpucung. Tahap 4 TMMD Sengkuyung di Desa Gintungreja Kecamatan Gandrungmangu. Target selesai tanggal 17 maret 2025 harus selesai 100%, ujarnya.
Kemudian Kapten Inf Agus Wantoro menambahkan keterangan nya. Saat ini musim hujan, namun kami bersama masyarakat tetap semangat bekerja, di saat hari hujan kami beristirahat, di hujan redah kami mengejar waktu bekerja. Kami bersama masyarakat mengejar waktu dengan cara full time, kerja lembur sampai pukul 00:00 Wib, Tambahnya.
Jumlah item kegiatan sebagai berikut:
Bangun jalan Sepajang 1050 meter, lebar 3 meter, ketebalan jalan 015 cm, dan Bedah rumah warga 3 unit, serta bangun sayap jembatan 4 titik, di kerjakan gotong royong bersama masyarakat Dusun Bugel Sampang, Desa Bojong, Kecamatan Kawunganten. Kapten Inf Agus Wantoro Danramil 09/Kawunganten berserta anggotanya, bersama masyarakat semangat dalam melaksanakan TMMD di wilayah tersebut. Secara kontinyu siang dan malam untuk mengerjar waktu yang harus selesai tepat waktu pada tanggal 17/3/2025. Saat ini pekerjaan telah berhasil mencapai selesai 70% pekerjaan, ujarnya. Minggu 9/3/2025.
Penulis: Jumardin