Jepara, Jawa Tengah – Sebanyak 14 Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) tingkat I angkatan 58 Batalyon Ksatriya Hawin Sarwahita melaksanakan Latihan Kerja di Polres Jepara. Kegiatan ini akan berlangsung selama 14 hari.
Rombongan Latihan Kerja Taruna Akpol dipimpin oleh Dantontar Akpol Iptu Dwi Nanang Safitriawan. Para taruna diterima langsung oleh Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, didampingi Wakapolres Jepara Kompol Indra Jaya Syafputra dan pejabat utama Polres Jepara, di Aula Mapolres setempat, Kamis (3/7/2024).
Di hadapan para taruna, Kapolres Jepara menyatakan bahwa kesempatan ini adalah waktu yang tepat bagi taruna untuk belajar mengaplikasikan tugas dan fungsi kepolisian secara nyata. “Di sini kalian bisa belajar tentang tugas fungsi kepolisian, di mana saat di akademi kalian sudah menerima teori tentang hal tersebut dari para dosen maupun pengasuh selama ini,” ujar AKBP Wahyu.
Selama 14 hari, para taruna akan mendapatkan pelatihan di bidang Lalu Lintas, Samapta, dan Binmas. Mereka akan didampingi oleh personel Polres Jepara di masing-masing bidang. “Gunakan secara maksimal waktu yang singkat ini untuk belajar. Jangan sungkan untuk bertanya kepada personel Polres Jepara apabila ada yang perlu ditanyakan tentang apa yang kalian pelajari. Sehingga, ketika kalian sudah lulus dan terjun ke masyarakat, kalian sudah memiliki pedoman untuk mengambil langkah-langkah positif, terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tandas Kapolres.
Kapolres Jepara juga menekankan kepada para taruna untuk melaksanakan latihan kerja dengan baik dan menghindari pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri. “Jaga nama baik Taruna Akpol, serta jaga kesehatan diri sendiri. Semoga kita senantiasa mendapatkan kemudahan dan kelancaran dari Allah SWT,” tegasnya.
(Red/Humas)