Bantuan Titipan Ummat Melalui RAPI dan PMI Aceh Timur Disalurkan ke Lokop.

 

Indonesia Investigasi 

ACEH TIMUR – Bantuan kemanusiaan titipan ummat melalui Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh Timur disalurkan ke wilayah Lokop, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Aceh Timur, pada Kamis (1/1/2026).

 

Bacaan Lainnya

Penyaluran bantuan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua RAPI Aceh Timur, Sukri Yadi (JZ01DQP), bersama relawan RAPI dan PMI Aceh Timur. Bantuan diserahkan kepada masyarakat terdampak banjir dan longsor yang melanda kawasan Lokop pada akhir November 2025 lalu.

 

Dalam keterangannya, Sukri Yadi menjelaskan bahwa RAPI dan PMI hanya bertindak sebagai perantara penyaluran bantuan dari para dermawan dan masyarakat yang peduli terhadap korban bencana.

 

“Kami hanya sebagai perantara. Bantuan ini merupakan titipan ummat yang dipercayakan kepada RAPI dan PMI Aceh Timur untuk disalurkan kepada saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” ujarnya.

 

Adapun bantuan yang disalurkan meliputi pakaian layak pakai, beras, air minum kemasan, minyak goreng, serta kebutuhan pokok lainnya yang sangat dibutuhkan oleh warga terdampak.

 

“Semoga bantuan yang kami bawa ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat Lokop yang saat ini masih berupaya bangkit dari musibah banjir dan longsor,” tambahnya.

 

Pantauan di lapangan, relawan RAPI dan PMI disambut hangat oleh masyarakat Serbajadi Lokop. Warga menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kepedulian serta kehadiran para relawan yang telah menempuh perjalanan sulit untuk menyalurkan bantuan.

 

Masyarakat berharap perhatian dan bantuan dari berbagai pihak terus mengalir hingga kondisi di wilayah mereka benar-benar pulih seperti sediakala.*

Tgk Abdullah

Pos terkait